Happy new year, Kawan BagiKata!

Kalau bicara soal tahun baru, tidak lengkap rasanya tanpa ngomongin soal bagaimana tahun sebelumnya berjalan. Terutama tentang resolusi yang berputar-putar di isu-isu itu lagi, ya, apalagi kalau bukan soal percintaan, naik gaji, promosi dan keimanan. Bagaimana kalau tahun 2023 ini kita mulai dengan hal yang berbeda,salah satunya dengan menghitung kebaikan-kebaikan yang terjadi di awal tahun ini. 

2023 dimulai dengan berita baik, salah satunya pemerintah secara resmi mencabut peraturan PPKM. Akhirnya kita bisa melakukan aktivitas seperti lebih dulu lagi dengan tetap menjalankan prokes sebagai tindakan preventif dari pandemi. Tentunya berharap berita baik di 2023 ini nggak berhenti sampai sini saja ya dan semoga ini menjadi pertanda awal yang baik untuk kamu semua. Apalagi Tahun 2023 ini juga kita akan memasuki Tahun Kelinci Air dalam kalender Tionghoa yang entah suatu kebetulan atau bukan, hewan kelinci sering dikaitkan dengan mitos “Jade The Rabbit” yang melambangkan kesucian, kelahiran, dan awal yang baru. Jadi, bisa dibilang kalau tahun ini bisa jadi sinyal positif untuk kamu yang ingin memulai sesuatu yang baru dan lebih baik, semisalnya hidup baru, karir baru, maupun hubungan baru.

Tidak ketinggalan soal hal baru di tahun yang baru, ada orang lama yang “baru” kembali lagi. Iyas Lawrence, seorang teman yang sempat mampir dan ngobrol bersama 3 tahun lalu, akhirnya comeback untuk ngobrol tentang kehidupannya pasca pandemi. Coba dengerin deh, apakah Iyas yang datang ini berbeda dengan Iyas yang dulu datang ke BagiSuara dan ngomongin berak dari awal hingga akhir? Yuk langsung dengarkan di Podcast episode BagiSuara.